Perangkat Desa yang Marahi Guru Posting Jalan Rusak, Berjanji Akan Perbaiki

Perangkat Desa yang Marahi Guru Posting Jalan Rusak, Berjanji Akan Perbaiki

Seperti yang telah ramai diberitakan, viral di media sosial seorang guru bernama Eko di Desa Cijalingan, Kecamatan Cicantayan, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, dimarahi aparat desa gara-gara mengunggah video jalan rusak ke media sosial Facebook.

Mereka tidak terima karena Eko asal mengunggah saja di media sosial tanpa lapor dulu ke pejabat setempat.

Namun, karena tak ingin memperkeruh suasana, Eko kemudian meminta maaf dan permintaan maafnya itu diposting di akun Facebook miliknya.

Video marah-marah aparat desa itu pun menjadi viral, banyak netizen yang justru membela Eko dan mengecam tindakan dari aparat desa.

Setelah video tersebut viral, perangkat desa dan Eko bertemu. Kedua pihak sepakat untuk berdamai.

Terkait hal tersebut, perangkat Desa Cijalingan, Jawa Barat, berjanji akan memperbaiki jalan rusak yang videonya diunggah oleh Eko.

Pada hari Sabtu (13/3/2021), Didin Jamaludin selaku Kepala Desa Desa Cijalingan mengatakan, “Yang datang itu ingin mengklarifikasi dan ingin menguatkan bahwa jalan yang dimaksud akan diperbaiki”.

Sedangkan Eko mengakui bahwa tidak menyangka unggahannya tersebut akan viral hingga dia dimarahi oleh perangkat desa.

Tetapi, Eko tak ingin memperpanjang masalah tersebut. Dia dan perangkat desa telah berdamai dalam sebuah pertemuan yang digelar pihak kecamatan.

“Bagi saya sudah beres. Nanti saya akan berusaha membicarakan dengan (rekan-rekan) biar masalah ini jangan diperpanjang lagi. Sebab yang dipermasalahkan cuma postingan saja bukan yang lain-lain”, jelasnya

Tags: , ,